Tuesday, January 31, 2012

kenapa saya benci koruptor?



Gue yakin ada banyak alasan bagi kalian untuk membenci koruptor, karena hampir semua orang benci koruptor.  Bahkan sang koruptor pun benci pada koruptor lain yang mengambil "JATAH"nya. Gue adalah salah satu orang yang benci akan korupsi. Koruptor secara sederhana sama dengan pencuri karena mengambil bukan haknya. Yah bagi yang gak suka dengan yang sederhana bisa lihat Pasal 2 UU No. 20 Tahun 2001. Salah satu perbedaan yang mencolok antara mencuri dan korupsi hanyalah korupsi merugikan keuangan negara. Gue dan keluarga punya pengalaman terhadap pencurian. Tanggal 27 Februari 2010, Gue sekeluarga sedang berada di luar kota. Tiba-tiba nyokap gue dapet telfon yang ternyata adalah tetangga Gue. Yah, kabar yang tidak menyenangkan pun kita dapatkan persis pada saat kita dalam perjalanan pulang. Begitu sampai, Yup, Bad News !! kita kemalingan.


Kamar yang paling berantakan itu kamar utama. sebenernya masih ada foto lain, tapi gue males upload. Hal yang mengejutkan adalah Pencuri jaman sekarang bisa ngebedain barang murah dan barang mahal. Contohnya, mereka ambil satu jam swatch punya nyokap gue, tapi gak ngambil 8 jam casio model lama yang ada dalam satu plastik. Mereka ambil banyak pulpen punya bokap daripada ngambil microwave atau blender.

Intinya..ada banyak barang yang diambil. Dan hari itu gue ngeliat nyokap gue kehilangan jam yang paling disukainya. Setiap melihat jam persis sama yang dijual, nyokap gue selalu berkaca-kaca. Gue ngeliat bokap gue yang sedih karena hilang 2 set golf bag.

Pada hari itu gue sadar, ini bukan masalah harga tapi kenangan yang ada didalamnya. Gue pun bertekad pada diri gue sendiri, seandainya gue jadi pengacara, gue gak mau membela pencuri ataupun koruptor. Alasannya sangat sederhana, karena gue gak mau melihat lagi wajah sedih orang-orang yang "kemalingan" seperti halnya bokap dan nyokap gue.

1 comment:

  1. Maling nya emang berselera tinggi...,yg bagus2 dibawa,yg setengah bagus di cuek in,alias tdk dibawa...,,spt TV yg LCD dibawa ,tv tabung di abai kan..,keleksi jam tangan,dan pulpen,yg msh di kotak an..di sikat habis,sdngkan yg dipake harian msh tergeletak disana dilirik pun tidak,alias msh utuh.,begitu jg perhiasan yg emas di bawa,yg imitasi dibiar kan berserakan di lantai.....,MALING..MALING...pintar nya kau....

    ReplyDelete